Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh,
- Yang Terhormat bapak kepala Madrasah Tsanawiyah Yasrib Batu - Batu dalam hal ini Bapak Aliyas, S. Ag., MM
- Yang Kami Hormati bapak/ibu guru MTs Yasrib Batu-Batu
- Teman - Teman para panitia yang kami cintai dan kami banggakan
Alhamdulillahirabbil ‘alamin,Washalatu wasshalamu alaa asyrafil anbiyaai wal mursalin sayyidinaa muhammadin wa alaa alihi wasahbihi wasallam ammaa ba'du. puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah SWT yang telah melimpahkan Rahmat, Taufik, dan Hidayah-Nya kepada kita semua, sehingga pada hari ini kita dapat berkumpul dalam acara penerimaan Laporan Hasil belajar Siswa (i) MTs Yasrib Batu - Batu semester Ganjil sekaligus penutupan kegiatan YASRIB CHAMPION dalam keadaan sehat wal afiat.
Shalawat serta salam semoga senantiasa tercurah kepada junjungan kita Nabi Besar Muhammad SAW, beserta keluarga, sahabat, dan pengikutnya hingga akhir zaman.
Hadirin yang kami hormati,
Adapun rangkaian acara yang akan kita laksanakan yaitu:
1. Acara pertama,Pembukaan oleh MC (Marilah kita bersama-sama membuka acara ini dengan bersama - sama membaca basmalah (Bismillahirrahmanirrahim)
2. Acara Selanjutnya,Menyanyikan lagu indonesia raya dan mars madrasah (Hadirin dimohon berdiri), (Hadirin dimohon duduk kembali)
Hadirin yang kami hormati,
3. Acara Selanjutnya,Laporan ketua panitia YASRIB CHAMPION dalam hal ini diwakili oleh saudara Muh. Sahrul, (kepadanya dengan hormat dipersilahkan)
4. Acara Selanjutnya,Sambutan Bapak Kepala Madrasah Tsanawiyah Yasrib Batu - Batu sekaligus menutup kegiatan YASRIB CHAMPION tahun 2025 secara resmi oleh Bapak Aliyas S. Ag., MM, (kepadanya dengan hormat dipersilahkan)
5. Acara selanjutnya,Sambutan ibu Wahyuni Rauf,S.Pd.I.,M.Pd (Selaku Guru Yang Meninggalkan)
Hadirin yang kami hormati,
6. Acara selanjutnya,Penyerahan tanda cendera mata dari pihak madrasah dan siswa - siswi MTs Yasrib batu - Batu kepada ibu wahyuni Rauf, S.Pd.I.M.Pd atas dedikasinya selama berada di MTs Yasrib Batu - Batu (Kepada Bapak Kepala Madrasah dengan hormat, kami persilahkan)
7. Acara Selanjutnnya,Pengumuman Hasil Juara dalam kegiatan YASRIB CHAMPION 2025 Oleh ibu Nurhavina Damayanti, S.Pd (Kepadanya dengan hormat Kami persilahkan)
8. Acara Selanjutnya,Pengumuman Laporan Hasil Belajar siswa (i) MTs yasrib Batu - Batu Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2025/2026 Oleh Ibu Rusfiati S. Ag. ( Kepadanya dengan hormat kami persilahkan)
Hadirin yang kami hormati,
9. Acara Selanjutnya,Pembacaan Doa Oleh Saudari Zhevilia Annieza Putri (Kepada Saudari dengan hormat kami persilahkan)
10. Acara selanjutnya Istirahat / Penutup
Dengan berakhirnya pembacaan doa tadi, maka berakhir pulalah seluruh rangkaian acara pada hari ini dan Marilah kita menutup acara ini dengan bersama-sama membaca Hamdalah (Alhamdulillahi Rabbil alamiin).
Piala boleh berpindah tangan,
Nama baik tetap dijunjung tinggi.
Hari ini kita rayakan kebanggaan,
Besok melangkah jadi juara sejati.
Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Tidak ada komentar:
Posting Komentar