A. MODERATOR
Assalamu Alaikum wr wb
Yth.
-Bapak Pembina OSIS MTs Yasrib Batu-Batu
Yang kami hormati
-Ketua OSIS/PLT OSIS MTs Yasrib Batu-Batu dalam Hal ini Sahabat ...........
-Narasumber (Pemateri) pada kegiatan .................kali ini, sahabat................
-Para kakak Mentor dan Teman-teman sekalian sahabat peserta yang kami hormatipula.
Alhmdulillah, Alhmdulillahi Rabbil 'Alamiin, Washalatu wassalamu 'ala asyrafil Anbiyaai walmursalin. sayyidinaa Muhammadin Wa'alaa 'Alihi wa Ashabihii wassallam. Ammaa Ba'ad.
Puji Syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, Karena atas limpahan Rahmat-Nyalah, Sehingga pada kesempatan kali ini kita dapat bertemu dan bertatap muka di tempat yang sangat sederhana ini, dalam rangka melaksanakan Kegiatan Training Dakwah OSIS MTs Yasrib Batu-Batu yang insya Allah akan dilanjutkan nantinya dengan kegiatan Safari Ramadhan jika para peserta lulus pada tahap awal ini. Aamiin. Yarabbal 'alamiin.
Shalawat serta salam senantiasa kita curahkan kepada salah satu manusia terbaik dimuka bumi ini, yang menjadi contoh teladan bagi kita semua. Siapa lagi kalau bukan Nabi kita Muhammad saw. Nabi yang membawa risalah keselamatan dunia dan akhirat kepada orang-orang yang mau mengikuti jalannya dan mencontoh akhlaknya. Mari kita bersahalawat bersama-sama.
ALLAHUMMA SHALLI 'ALAA SAYYIDINAA MUHAMMAD WA'ALAA ALI SAYYIDINAA MUHAMMAD.
Bapak pembina yang kami hormati dan para peserta Training Dakwah yang kami banggakan
Baiklah,sebelum materi kami lanjutkan, Izinkanlah kami selaku moderator memperkenalkan diri dan anggota kami :
Saya atas nama...................... Selaku moderator, Disamping saya atas nama.............. Selaku Pemateri (Narasumber) dan disampingnya lagi atas nama.............. Sebaga Notulen.
Baiklah sahabat-sahabat sekalian para peserta ................., Materi yang insya Allah akan di sampaikan oleh sahabat............... Dengan judul............... Kepada sahabat dengan hormat kami silahkan.
Setelah selesai menyampaikan materi
Itulah tadi beberapa penjelasan dari narasumber mudah-mudahan bisa dipahami dengan baik, namun jika ada hal-hal yang mungkin belum jelas, bisa diperjelas kembali dengan mengajukan beberapa pertanyaan.
Kami buka sesi pertanyaan untuk 3 orang penanya dari masing-masing kelompok Dengan cara Silahkan penanya acungkan tangannya lalu berdiri dan berikan pertanyaannya.
Setelah sesi Diskusi
Baiklah sebelum acara kami tutup maka saya berikan kesempa kepada Notulen membacakan hasil kegiatan penerimaan materi yang telah berlangsung. Kepada sahabat.............. Dengan hormat kami silahkan
Setelah pembacaan Notulensi Kegiatan
Demikianlah beberapa penjelasan dari narasmber semoga dapat mencerahkan dan dapat diterima dengan baik serta dapat diamalka dalam kehidupan kita.
Selanjutnya kami berikan kesempatan kepada bapak pembina dalam hal ini bapak Burhanuddin, S. Pd untuk memberikan beberapa arahan pada kesempa kali ini, kepada Bapak dengan hormat disilahkan.
B. Pemateri (Narasumber)
Assalamu Alaikum wr wb
Yth.
-Bapak Pembina OSIS MTs Yasrib Batu-Batu
Yang kami hormati
-Ketua OSIS MTs Yasrib Batu-Batu dalam Hal ini Sahabat Nur Magfira Aulia
-Para kakak Mentor dan Teman-teman sekalian sahabat peserta yang kami hormatipula.
Alhmdulillah, Alhmdulillahi Rabbil 'Alamiin, Washalatu wassalamu 'ala asyrafil Anbiyaai walmursalin. sayyidinaa Muhammadin Wa'alaa 'Alihi wa Ashabihii wassallam. Ammaa Ba'ad.
Puji Syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, Karena atas limpahan Rahmat-Nyalah, Sehingga pada kesempatan kali ini kita dapat bertemu dan bertatap muka di tempat yang sangat sederhana ini, dalam rangka melaksanakan Kegiatan Training Dakwah OSIS MTs Yasrib Batu-Batu yang insya Allah akan dilanjutkan nantinya dengan kegiatan Safari Ramadhan jika para peserta lulus pada tahap awal ini. Aamiin. Yarabbal 'alamiin.
Shalawat serta salam senantiasa kita curahkan kepada salah satu manusia terbaik dimuka bumi ini, yang menjadi contoh teladan bagi kita semua. Siapa lagi kalau bukan Nabi kita Muhammad saw. Nabi yang membawa risalah keselamatan dunia dan akhirat kepada orang-orang yang mau mengikuti jalannya dan mencontoh akhlaknya.
Baiklah, kami selaku narasumber diberikan amanah yakni menyampaikan materi tentang............... Namun sebelum saya melanjutkan pembahasan kita pada kesempatan ini, saya mengharapkan kepada seluruh peserta untuk menyiapkan alat tulis menulinya, serta menyimak apa yang kami sampaikan nantinya bisa dicatat hal-hal yang menurutnya penting. Sehingga materi ini nantinya bisa dipahami dengan baik.
Baiklah langsung saja kita bahas materi kita kali ini.........
C. Notulen
Baiklah sebelum kita mengakhiri kegiatan materi ini, kami selaku narasumber akan menyampaikan hal-hal yang kami catat sebagai hasil dari penerimaan materi yang telah berlangsung tentang...........
1.
2.
3.
Dan seterusnya
Selanjutnya saya serahkan kepada moderator.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar